Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia KBLI

Mengetahui lebih dulu klasifikasi baku lapangan usaha Indonesia merupakan hal yang penting bagi para pengusaha. Dengan memeriksa daftar dan klasifikasinya, para pengusaha menjadi lebih pasti dan mudah untuk menentukan klasifikasi usaha yang dijalankan.

Pemerintah memang sudah membuat daftar khusus dengan klasifikasinya dan informasi ini bisa dengan mudah diakses oleh masyarakat.

Dengan begitu, akan lebih mudah untuk menentukan kategori bidang usaha yang dijalankan di Indonesia.

Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia  

Walaupun sangat penting untuk melakukan klasifikasi dan menentukan kategori pada usaha yang dijalankan. Namun, banyak orang yang tidak memahami bahkan tidak mengetahui soal daftar dan rujukan KBLI ini.

Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia atau KBLI merupakan bahan rujukan yang bisa oleh para pengusaha gunakan di Indonesia. Terutama, dalam melakukan klasifikasi dan menentukan kategori usaha yang dilakukan.

Klasifikasi pemerintah lakukan ke dalam beberapa bidang usaha dan memiliki berbagai faktor pembeda. Mulai dari jenis usaha yang perusahaan lakukan, jenis hasil produk yang terproduksi, maupun pemberian barang fisik maupun jasanya.

Daftar KBLI ini selalu terbarui jika memang pemerintah butuhkan. Sampai saat ini, sudah ada 4 kali perubahan KBLI yang paling baru mereka lakukan. Mulai dari tahun 2009, 2015, 2017, dan yang paling akhir mereka lakukan pada tahun 2020.

Karena masih belum ada perubahan sejak perubahan yang pemerintah lakukan di tahun 2020. Jadi, bisa kami katakan bahwa rujukan KBLI yang berlaku adalah KBLI tahun 2020.

Cara Cek Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia  

Seperti yang dikami sebutkan sebelumnya, informasi mengenai KBLI ini sebenarnya mudah terakses. Namun, masih saja ada para pengusaha yang tidak tahu atau memahami bagaimana cara melakukannya.

Dengan perkembangan dan akses online saat ini, para pengusaha tidak perlu repot-repot lagi dalam mengecek kategori perusahaan. Karena bisa melakukan pengecekan secara online melalui akses resmi dari pemerintah.

Berikut adalah cara yang perlu para pengusaha lakukan jika ingin mengakses informasi KBLI yang mereka perlukan:

  • Buka laman resmi pengecekan di alamat situs oss.go.id melalui perangkat yang tersambung dengan internet.
  • Pada tampilan awal, pilih bagian ‘Informasi’ kemudian lanjutkan pada opsi ‘KBLI 2020’.
  • Tunggu beberapa saat sampai di layar akan terlihat informasi KBLI dari laman A sampai dengan Laman U.
  • Jika para pengusaha ingin lebih praktis lagi, para pengusaha bisa masukkan kata kunci pada kolom pencarian.
  • Setelah menentukan kategori usaha yang tepat, lanjutkan untuk melihat KBLI 2 digit pada bagian bawahnya.
  • Setelah itu, lanjutkan pada KBLI 3 digit, 4 digit, sampai dengan yang terakhir KBLI 5 digit.

Para pengusaha perlu melihat sampai dengan ruang lingkup KBLI 5 digit. Hal ini agar para pengusaha bisa langsung melihat cakupan dari aktivitas usaha yang perusahaan lakukan. Selain itu, untuk memastikan apakah perusahaan sudah memenuhi syarat yang tertera.

Ruang lingkup KBLI 5 digit memang membahas hal yang lebih detail. Informasi yang Anda butuhkan biasanya meliputi:

  • Pemerintah yang berwenang dalam menangani aktivitas usaha.
  • Parameter yang sudah pemerintah tetapkan.
  • Masa waktu dari izin usaha.
  • Jangka waktu permohonan usaha.
  • Perizinan usaha.
  • Tingkat resiko usaha.
  • Luas lahan yang Anda gunakan.
  • Skala usaha dan kemungkinan pengembangannya.

Semakin detail maka semakin baik, para pengusaha dalam melakukan kategorisasi. Dengan begitu, perusahaan dan usaha yang Anda jalankan bisa berada di golongan yang tepat.

Pengecekan dan Perizinan Perusahaan dengan Novandi Karya Utama 

Walaupun mudah untuk cek KBLI 2020, namun karena jadwal yang sibuk para pengusaha seringkali melewatkannya. Apalagi, pengecekan ini Anda iringi dengan pengurusan izin usaha, pelaporan usaha, dan berbagai aktivitas administratif lainnya.

Para pengusaha yang merasa tidak punya cukup waktu dan pengetahuan untuk menanganinya tidak perlu khawatir. Dengan jasa yang kami sediakan di Novandi Karya Utama, kami bisa mendukung proses perizinan bisnis.

Tidak perlu repot dan menjalani proses panjang untuk melakukan pengecekan apalagi pengurusan. Karena pihak masalah yang akan menguruskan sampai izin yang Anda perlukan keluar.

Termasuk pengecekan klasifikasi baku lapangan usaha Indonesia juga bisa kami lakukan. Kami memastikan bahwa perusahaan bisa masuk ke dalam klasifikasi. Untuk layanan dan informasi selengkapnya bisa Anda akses di website resmi Novandi.id.

Share This Story, Choose Your Platform!