Syarat dan Cara Daftar Umroh Sesuai Ketentuan
Cara daftar umroh bukanlah hal yang bisa dilakukan sembarangan, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi.
Sebelum umroh, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu detail persyaratan lengkap pendaftaran umrah, agar lancar dan tidak memakan waktu lama.
Bukan hanya biaya yang perlu Anda siapkan, Anda juga perlu mengurus berbagai dokumen pendukung untuk melakukan pendaftaran. Jika masih belum tahu apa saja persyaratan yang harus disiapkan, sebaiknya simak pembahasan ini sampai selesai.
Pengertian Ibadah Umroh
Pengertian umrah dikenal sebagai ziarah kecil. Seperti halnya haji, pelaksanaan umrah dilakukan di tanah suci. Secara bahasa, umrah adalah mendatangi suatu tempat.
Sementara pengertian umroh menurut fiqih, umroh berarti menjalankan rangkaian ibadah yang terdiri dari tawaf, sa’i, dan diakhiri dengan tahalul. Hukum umrah adalah sunnah. Meski begitu, ibadah umrah banyak diminati karena beberapa alasan.
Umroh teranggap lebih fleksibel karena bisa dilakukan sepanjang tahun, juga tidak dibatasi kuota seperti haji. Berbeda dengan haji, Anda bisa melakukan umrah kapan saja, tetapi makruh dilakukan pada hari seperti hari Idul Adha, Arafah, dan tiga hari Tasyriq.
Selain itu, pelaksanaannya juga berbeda. Di mana ketika melakukan umrah, kita tidak melakukan wukuf, mabit, dan jumrah seperti haji.
Cara Daftarnya Umroh
Baik haji maupun umrah harus terlaksanakan dengan memenuhi syarat-syarat tertentu. Di bawah ini persyaratan umroh yang harus terpenuhi oleh warga negara Indonesia untuk dapat menjalankan ibadah umroh:
- Paspor Asli yang masih berlaku minimal 8 bulan sebelum tanggal kadaluarsa.
- Nama di paspor terdiri dari 3 (tiga) suku kata, misalnya: Muhammad Ali Irsyad.
- Buku Vaksin Meningitis.
- Foto paspor terbaru:
- a) Ukuran 46 : 6 lembar
- b) Face zoom 80% tampilan wajah
- c) Pastikan latar belakang berwarna putih
- d) Jangan memakai pakaian putih
- e) Jangan memakai kacamata
- f) Tidak memakai pakaian dinas
- g) Wanita memakai jilbab (Hijab).
- Suami istri wajib menyertakan fotokopi buku nikah dan fotokopi KK.
- Untuk anak, sertakan fotokopi akte kelahiran anak, fotokopi KK.
- Wanita di atas 45 tahun menyertakan fotokopi Akta, fotokopi KTP, fotokopi KK.
- Wanita di bawah 45 tahun menyertakan fotokopi KTP, fotokopi KK, jika tidak ada dampingan keluarga wajib membayar mahram sebagai salah satu syarat biaya umroh.
Bagaimana Cara Membuat Paspor Umroh?
Salah satu cara daftar umroh yang paling penting adalah paspor. Paspor adalah dokumen yang berisi identitas yang Anda butuhkan saat bepergian antar negara dan berlaku selama sepuluh tahun.
Berikut langkah-langkah yang harus Anda lakukan untuk cara membuat paspor secara manual ke kantor imigrasi.
- Memiliki surat rekomendasi dari penyelenggara travel atau umrah.
- Sertakan dokumen data diri asli dan fotokopi KTP, Kartu Keluarga, Akte Kelahiran atau Ijazah, dan Buku Nikah bagi Anda yang sudah menikah.
- Beri nama tiga suku kata (jika nama Anda hanya memiliki satu atau dua suku kata, Anda dapat menambahkan nama orang tua Anda.
- Selanjutnya, petugas imigrasi akan memeriksa semua dokumen persyaratan yang Anda berikan. 2
- Anda akan menerima tanda terima aplikasi dan kode pembayaran setelah semua dokumen persyaratan ternyatakan lengkap.
- Petugas kemudian akan meminta Anda untuk melakukan pembayaran.
- Setelah pembayaran selesai, petugas imigrasi akan melakukan validasi dengan cara verifikasi data, wawancara, pengambilan foto dan sidik jari.
- Berikutnya, Anda akan menunggu proses pembuatan paspor sekitar 4 sampai 7 hari. Jangan lupa membawa bukti pembayaran dan formulir aplikasi.
Pilih Agen Perjalanan Umroh Terbaik
Setelah mengetahui cara daftar umroh, langkah selanjutnya yaitu Anda harus mencari agen perjalanan umroh terpercaya dengan fasilitas dan akomodasi terbaik.
Untuk mendapatkan agen umroh terbaik, Anda bisa melakukan survey terlebih dahulu mengenai apa itu travel agent khususnya agen umroh.
Survey juga dapat Anda lakukan secara khusus terhadap calon agen yang akan Anda gunakan. Survei awal bisa Anda lakukan mulai dari kesiapan rombongan travel, pelayanan calon jemaah, hingga nominal yang harus terbayarkan untuk perjalanan umroh.
Jika saat ini Anda masih bingung dengan cara daftar umroh dan bingung memilih agen perjalanan umroh, maka Anda dapat memilih menghubungi Novandi.id sebagai agen umroh dan haji yang aman dan terpercaya.
Tunggu apalagi, percayakan travel agent Anda kepada Novandi.id. Dengan segudang pengalaman memberangkatkan ribuan jamaah umrah Indonesia.